Berita

Sewa Pilihan Sewa Bus Wisata untuk Liburan Keluar Kota

16 December 2023

Pilihan Sewa Bus Wisata untuk Liburan Keluar Kota

Menjelang akhir tahun, liburan menjadi aktivitas yang ditunggu-tunggu banyak orang. Kini liburan jadi kian mudah dengan adanya sewa bus wisata. Dengan menggunakan jasa tersebut, Anda tak perlu merasa pusing ketika harus ke luar kota untuk liburan. 

Memilih bus untuk disewa tak boleh sembarangan, apalagi jika liburan bersama rombongan dengan jumlah besar. Salah memilih bus bisa membuat liburan jadi kurang menyenangkan, bisa karena ukuran bus yang terlalu kecil atau jenis bus yang tak sesuai medan kota tujuan. 

Anda bisa menghindari masalah tersebut dengan menyewa jenis bus wisata berikut ini. Tak hanya mudah dikemudikan, bus-bus ini juga punya fitur yang pas untuk liburan. Jangan lupa untuk menyesuaikan jenis bus dengan jumlah penumpang dan medan jalan yang dituju, ya. 

Rekomendasi Bus Ketika Sewa Bus Wisata  

Photo an asian woman is standing in a backpack and headphones smiling against the bus

Freepik

Big Bus VVIP

Jenis bus ini muat untuk menampung antara 15 – 21 penumpang dengan fasilitas terbaik. Di dalamnya Anda akan mendapatkan interior dengan material yang berkualitas tinggi, lengkap dengan sandaran kaki, tangan, hingga sofa dan meja. Ada pula toilet dan ruang merokok yang bisa digunakan selama perjalanan. 

Menggunakan model bus MHD JB3+, Big Bus model VVIP ini menjadi bus pariwisata unggulan yang di dukung dengan crew yang professional. Anda yang ingin liburan tanpa rasa khawatir, maka Big Bus VVIP bisa menjadi pilihan terbaik, terutama jika Anda bepergian bersama rombongan teman atau keluarga. 

Big Bus VIP

Berikutnya ada jenis bus Big Bus VIP, yang juga cocok untuk perjalanan pariwisata. Jenis bus ini banyak ditanyakan di tempat sewa bus wisata karena memiliki kapasitas penumpang yang besar. Berdasarkan jumlah kursinya, bus ini mampu menampung sekitar 28 – 30 penumpang sekaligus. 

Fasilitas yang tersedia juga cukup beragam, Anda bisa mendapatkan sandaran kaki, sandaran tangan, toilet dan ruang khusus untuk merokok. Jika hendak melakukan perjalanan jauh, tipe bus ini bisa menjadi pilihan terbaik apabila ingin merasakan perjalanan lebih nyaman. 

Big Bus

Ingin mengunjungi kota besar di Indonesia seperti Jakarta, Surabaya atau Yogyakarta? Maka Big Bus bisa menjadi pilihan sewa bus yang tepat. Pasalnya bus ini mampu menampung penumpang cukup besar dengan kru yang sudah berpengalaman dan andal selama perjalanan. 

Setidaknya Big Bus mampu menampung hingga 40-50 orang di dalam satu armadanya, membuatnya cocok sebagai bus wisata. Perjalanan antar kota pun makin menyenangkan dengan menggunakan Big Bus karena fasilitasnya tak kalah menarik dengan bus wisata pada umumnya. 

Medium Bus VIP

Bagaiman jika Anda ingin sewa bus wisata dengan jumlah penumpang yang tak lebih dari 20 orang? Maka pilihan yang tepat adalah memilih Medium Bus VIP. Jenis bus ini memang cocok untuk rombongan dengan jumlah kurang dari 20 orang, kurang lebih ada sekitar 16 – 18 orang yang bisa masuk dalam bus ini. 

Fasilitas yang tersedia di dalam Medium Bus VIP cukup lengkap, ada ruang khusus untuk merokok, sandaran kaki dan juga tangan, serta toilet. Perjalanan yang jauh pun tak akan terasa jika Anda menggunakan Medium Bus VIP ini. 

Rekomendasi Mobil sebagai Pengganti Bus Wisata 

Anda juga bisa memilih mobil sebagai alternatif sewa bus wisata. Tentunya mobil yang Anda gunakan tak boleh sembarangan, harus cukup untuk memuat keluarga atau rombongan dengan jumlah kurang dari 10 orang. 

Suzuki Ertiga 

Mobil Suzuki Ertiga memang bisa jadi mobil yang tepat untuk liburan. Pasalnya mobil ini memiliki tingkat kenyamanan tinggi untuk perjalanan jauh. Belum lagi kehadiran ruang kabin yang luas, bergaya, dan memiliki jok yang nyaman. Aspek hiburannya juga cukup mumpuni, sebab tersedia audio dan elektronik yang canggih. 

Toyota Avanza 

Satu lagi mobil Toyota yang bisa Anda jadikan sebagai mobil liburan bersama keluarga, yakni Toyota Avanza. Mobil dengan desain yang modern ini memberikan kesan aerodinamik yang ideal untuk perjalanan jarak jauh. Liburan ke luar kota sekalipun akan lebih nyaman dengan menggunakan Toyota Avanza. 

Mazda Biante

Tidak banyak yang tahu jika mobil Maza Biante bisa jadi mobil favorit di tempat sewa mobil lepas kunci selama liburan. Cocok untuk opsi selain sewa bus pariwisata, mobil jarak jauh atau travelling ini memiliki kabin dan jok yang nyaman sekaligus modern, membuatnya serasi untuk dipakai semua usia. 

Rekomendasi Sewa Mobil untuk Liburan

Photo the headlights and the hood of a black sports car

Freepik

Alih-alih menggunakan kendaraan umum, liburan jadi lebih nyaman dan menyenangkan dengan sewa bus atau mobil rental. Tidak hanya menyediakan pilihan armada yang pas untuk liburan, Anda juga bisa memilih sendiri jenis bus dan mobil untuk perjalanan Anda. 

Anda bisa menggunakan jasa Sembodo Rent Car, yang menyediakan pilihan armada sewa bus untuk wisata dan juga mobil untuk berbagai keperluan. Penyedia jasa sewa kendaraan ini menyediakan pilihan jenis armada yang beragam, mulai dari mobil travelling, mobil mewah, hingga mobil operasional. Dengan kendaraan yang tepat, liburan bersama pun jadi tak terlupakan. 

Kini Anda tak perlu bingung lagi ketika hendak sewa bus wisata untuk liburan. Dengan Sembodo Rent Car, Anda bisa mendapatkan armada terbaik untuk menemani perjalanan. Pilihan yang lengkap dengan harga yang terjangkau membuat jasa sewa kendaraan ini layak untuk Anda pertimbangkan lebih lanjut.

Sembodo RENTCAR adalah Perusahaan jasa rental mobil terpercaya yang berlokasi di Jakarta. Saat ini kami juga menyewakan Bus untuk Pariwisata di daerah Jakarta dan Pulau Jawa.

Berita Terkait

©2024 Sembodo RENTCAR - Car Rental Solution. All Rights Reserved